Ini alasan baterai smartphone anda cepat habis di ruangan dingin ber-AC

Advertisement
Ruangan ber-Ac dan cuaca dingin di pegunungan ternyata bisa mempengaruhi smartphone anda. Banyak orang yang tidak sadar kalau suhu dingin bisa membuat smartphone jadi mati atau pingsan.

Menurut ahli di uSwitch mengatakan bahwa memang benar bila baterai smartphone lebih cepat habis saat udara dingin karena reaksi kimia dalam baterai akan berjalan lambat. Nilai hambatan pada sebuah baterai akan semakin besar jika udara di sekitar smartphone sangat dingin. Kalau hambatannya semakin besar maka jumlah energi yang dikeluarkan baterai akan semakin mengecil.

Hasilnya, penanda atau indikator daya baterai pada ponsel pintar akan semakin menurun. Meskipun daya baterai kelihatan masih banyak tapi hambatan yang besar membuat baterai tidak akan bisa mengalirkan energinya ke smartphone.

Smartphone juga akan lebih boros menguras daya baterai ketika suhu udara mendekati 0 derajat celcius. Pada beberapa jenis smartphone yang ada di pasaran ternyata suhu dingin atau sekitar dibawah nol derajat bisa meningkatkan daya pemakain baterai hingga dua kali lipat.

Oleh sebab itu bila anda memiliki kebiasaan menaruh smartphone anda di dekat AC maka langkah terbaik yang bisa anda ambil adalah dengan menambahkan casing. Casing berfungsi untuk menjaga panas agar tetap berada di dalam smartphone dan dapat membuatnya bekerja secara optimal.

Baca Harga Hp Oppo Neo 7 Terbaru 2015

Related Posts:

0 Response to "Ini alasan baterai smartphone anda cepat habis di ruangan dingin ber-AC"

Posting Komentar